Jumat, 05 Juni 2009

ENAKAN HAJI MANDIRI







LEBIH ENAK HAJI MANDIRI


Kegiatan ibadah apapun yang dilaksanakan di Tanah Suci terasa nikmat. Banyak jamaah haji yang mengalami pengalaman rohani yang mengesankan tiada tara selama di Tanah Suci. Itulah sebabnya, mengapa banyak orang yang sudah berhaji selalu rindu untuk kembali melihat Ka’bah. Untuk bisa menghayati ibadah haji, persiapan jamaah harus matang. Selain soal fisik, makan, pakaian, bekal, penginapan, dan lain-lain, persiapan ibadah juga harus mantap.

Banyak kegiatan yang akhirnya dilakukan secara mandiri oleh jamaah haji. Saat Thawaf, misalnya sulit untuk tetap berjalan dengan rombongan besar. Jika Jamaah tak menyiapkan diri, akan kebingungan menyelesaikan ibadah. Banyak terjadi jamaah yang terlepas dari rombongan saat thawaf akhirnya pulang sebelum menyelesaikan sa’I. Ada juga yang sudah melepaskan pakaian ihram sebelum tahalul.

Kalaupun masih bisa tetap bersama rombongan besar, biasanya hanya pada saat thawaf qudum atau thawaf ifadah saja. Setelah itu biasanya jamaah sudah harus berjalan sendiri-sendiri. Jamaah yang menyiapkan diri dengan pengetahuan ibadah akan lebih mungkin bisa menikmati ibadah haji. Karena itu sebaiknya sejak dari Tanah Air jamaah sudah menyiapkan diri untuk bisa melaksanakan semua ritual ibadah Haji sendiri. Paling tidak tak terlalu menggantungkan diri pada rombongan. Pelajari sampai paham benar tata cara pelaksanaan ibadah Haji.

Selain thawaf, Sa’I, ziarah ke makam Rasul, ke Raudhah, dan melempar Jumrah bisa dilakukan tanpa harus menunggu pembimbing. Kalaupun dilakukan berkelompok, buat kecil saja. Dari tahun ke tahun jumlah haji mandiri mengalami peningkatan.

Oleh karena itu, kami bermaksud membantu memberikan gambaran melalui peralatan audio visual mengenai kondisi di Madinah, Makkah , Arafah, Mudzalifah, Mina, dan Jeddah berdasarkan pengalaman berhaji kami. Demikian beberapa hal yang dapat kami sampaikan. Semoga para calon jamaah haji dapat melaksanakan ibadah hajinya dengan baik dan memperoleh haji mambrur. Wassalam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar